Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) menempati posisi sentral dalam perekrutan tenaga kerja dan menjadi pondasi terpenting. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui strategi pengembangan pengembangan usaha ikan asin khas Lok Seudu dengan menggunakan metode analisis SWOT yang secara sistematis mengidentifikasi dan merumuskan faktor-faktor yang mendorong dan menghambat pertumbuhan suatu usaha. Penelitian ini menggunakan data faktor eksternal dan internal yang diperoleh dari wawancara sejumlah konsumen dan pelaku UMKM ikan asin khas Lhok Seudu Kecamatan Leupung Kabupaten Aceh Besar. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kondisi UMKM ikan asin dapat dikategorikan cukup baik, dikarenakan memiliki akses lokasi yang strategis, ketersediaan bahan baku dan proses produksi yang mudah sehingga dapat memenuhi permintaan konsumen. Namun UMKM ini memiliki kelemahan dalam pemasaran produk, pelaku UMKM masih belum memahami adanya inovasi dalam pemasaran produk sehingga strategi yang dapat digunakan berupa strategi S-O yang dapat dilakukan dengan menciptakan inovasi pada produk dan memanfaatkan perkembangan teknologi untuk media promosi.
Copyrights © 2024