Penelitian ini adalah penelitian deskriptif kualitatif bertujuan untuk mengidentifikasi kesalahan penulisan urutan guratan Hanzi pada siswa kelas X SMK Penerbangan Hasanuddin Makassar. Populasi penelitian ini adalah siswa kelas X SMK Penerbangan Hasanuddin Makassar dengan jumlah 16 siswa sekaligus sebagai sampel dalam penelitian. Teknik pengambilan data menggunakan tes menulis aksara Mandarin dan penyebaran angket. Hasil analisis data ditemukan kesalahan aksara Mandarin 5 guratan sebanyak 32 atau 21,76%, Hanzi dengan 7 guratan sebanyak 48 atau 32,62%. Pada Hanzi dengan 9 guratan ditemukan sebanyak 67 kesalahan atau 45,57%. Sedangkan faktor yang memengaruhi kemampuan siswa dalam penulisan guratan Hanzi yaitu kesulitan mengingat guratan (bihua) Hanzi dan urutan guratan (bishun) Hanzi. Kata Kunci: Bahasa Mandarin, urutan guratan, Hanzi
Copyrights © 2024