JOMPA ABDI: Jurnal Pengabdian Masyarakat
Vol. 3 No. 4 (2024): Jompa Abdi: Jurnal Pengabdian Masyarakat

The Empowerment Of School Dental Health Unit Cadres and Parents In Preventing and Maintaining Dental Health

Ratuela, Jeineke E. (Unknown)
Yuliana, Ni Made (Unknown)
Sumampouw, Oksfriani Jufri (Unknown)
Nelwan, Jeini Ester (Unknown)



Article Info

Publish Date
24 Dec 2024

Abstract

Kegiatan pengabdian ini bertujuan untuk meningkatkan ketrampilan kader dan orang tua dalam melakukan pencegahan dan pemeliharaan kesehatan gigi dan mulut di TK Kartika XXI-5 Tateli II Kecamatan Mandolang Kabupaten Minahasa. Kegiatan ini dilaksanakan tanggal 26-27 September 2024 yang diikuti 39 peserta, terdiri dari 2 kader UKGS dan 37 orang tua siswa. Metode pengabdian berupa pelatihan menggunakan metode ceramah, demonstrasi dan praktek menyikat gigi. Target capaian pengabdian masyarakat yaitu meningkatkan pengetahuan orang tua tentang cara pencegahan serta pemeliharaan kesehatan gigi dan mulut meliputi (cara menyikat gigi, deteksi dini karies gigi) yang ditargetkan 80%, meningkatkan Kesadaran Orang Tua untuk memeriksakan gigi anak secara berkala minimal setiap 6 bulan sekali di targetkan 70%. Tindak lanjut dari Pengabdian masyarakat yang sudah dilakukan dengan indeks rata-rata def-t = < 3. Evaluasi kegiatan dilakukan dengan menilai pengetahuan dan ketrampilan peserta sebelum dan sesudah diberikan pelatihan. Hasil evaluasi melalui posttest menunjukan bahwa 94.9% peserta memiliki pengetahuan yang baik dan 92.3 % peserta memiliki ketrampilan yang baik.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

jpabdi

Publisher

Subject

Humanities Education Languange, Linguistic, Communication & Media Social Sciences Other

Description

JOMPA ABDI: Jurnal Pengabdian Masyarakat menerbitkan artikel hasil kegiatan pengabdian kepada masyarakat dalam berbagai bidang untuk membantu dosen, guru, perguruan tinggi, sekolah, dan masyarakat dalam meningkatkan keilmuan, inovasi, maupun kesejahteraan. Terbit tiap bulan Maret, Juni, September ...