Jurnal Media Akademik (JMA)
Vol. 2 No. 12 (2024): JURNAL MEDIA AKADEMIK Edisi Desember

PENERAPAN MANAJEMEN PESERTA DIDIK DI SD NEGERI BURNEH 1

Lia Hadini (Unknown)
Ziyanatul Fitriyah (Unknown)
Novianti Romadani (Unknown)



Article Info

Publish Date
24 Dec 2024

Abstract

Salah satu kunci utama dalam meningkatkan prestasi serta kualitas peserta didik di tingkat sekolah dasar adalah melalui penerapan manajemen peserta didik yang efektif dan komprehensif. Keberhasilan sebuah satuan pendidikan diukur dari seberapa baik pengelolaan peserta didik, mulai dari penerimaan peserta didik baru hingga kelulusan peserta didik. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui penerapan manajemen peserta didik di SD Negeri Burneh 1. Metode yang digunakan dalam penelitian ini diperoleh melalui deskriptif kualitatif. Jenis data yang peneliti gunakan dalam penelitian ini meliputi data primer yang berasal dari hasil wawancara dari pihak yang berkaitan dalam penelitian, observasi dilakukan terjun langsung ke lapangan dan dokumentasi dilakukan bahwa peneitian ini terbukti melakukan penelitian serta data sekunder dengan menggunakan studi literatur berupa buku, jurnal atau artikel ilmiah yang relevan terhadap penelitian yang dilakukan. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa SD Negeri Burneh 1 telah berhasil menerapkan manajemen peserta didik dengan baik. Aspek atau ruang lingkup manajemen peserta didik meliputi perencanaan, pembinaan, evaluasi dan mutasi peserta didik.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

jma

Publisher

Subject

Religion Humanities Economics, Econometrics & Finance Education Languange, Linguistic, Communication & Media Law, Crime, Criminology & Criminal Justice Social Sciences Other

Description

Jurnal Media Akademik (JMA) merupakan platform publikasi jurnal atau hasil karya suatu penelitian orisinil atau tinjauan pustaka yang ditulis oleh dosen, mahasiswa maupun masyarakat umum. Ruang lingkup karya yang diterbitkan mencakup Multidisiplin diantaranya: Hukum, Manajemen, Ekonomi, Ekonomi ...