JURNAL PEKAN : Jurnal Pendidikan Kewarganegaraan
Vol 9, No 2 (2024): JURNAL PEKAN

TRADISI NYELAPAT TAUN DALAM MEMPERKUAT CIVIC ENGAGEMENT GENERASI MUDA DI DESA GERNIS JAYA KABUPATEEN SINTANG

Hartini, Agnesia (Unknown)
Fusnika, Fusnika (Unknown)
Rani, Margarita (Unknown)



Article Info

Publish Date
30 Nov 2024

Abstract

Latar belakang dalam penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan secara jelas mengenai tradisi nyelepat taun dalam memperkuat civic engagement generasi muda di Desa Gernis Jaya kabupaten Sintang. Metode penelitian menggunakan pendekatan kualitatif bentuk etnografi pengumpulan data menggunakan teknik observasi, wawancara, dan dokumentasi. Hasil dalam penelitian ini yaitu pelaksanaan kegiatan tradisi nyelapat taun di Desa Gernis jaya merupakan acara tahunan yang maknanya untuk mengucapkan syukur kepada tuhan (petara). Tradisi nyelapat taun dilaksanakan sekali setahun setelah panen padi. keterlibatan generasi muda dalam pelaksanaan tradisi nyelapat taun di Desa Gernis Jaya telah mengalami banyak perubahan yang baik. Antusias generasi muda dalam pelaksanaan kegiatan tradisi nyelapat taun sangat tinggi. Generasi muda terlibat secara aktif dan membentuk rasa tanggung jawab, serta sikap tolong menolong antar sesama. Dapat disimpulkan bahwa tradisi nyelapat taun dalam memperkuat civic engagement di Desa Gernis Jaya telah membuat generasi muda menjadi terlibat lebih aktif. Kata Kunci : Tradisi Nyelapat Taun,  Civic Engagement, Generasi Muda.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

PEKAN

Publisher

Subject

Education

Description

JURNAL PEKAN: Jurnal Pendidikan Kewarganegaraan adalah jurnal yang dikelola oleh Program Studi Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan, STKIP Persada Khatulistwa. Terbit 2 kali setahun (April dan Nopember). E-ISSN: 2540-8038. Jurnal ini yang menerima kontribusi tulisan/artikel yang berkaitan dengan ...