Muhadasah : Jurnal Pendidikan Bahasa Arab
Vol. 6 No. 2 (2024): Muhadasah: Jurnal Pendidikan Bahasa Arab

Pengkajian Kitab Al Mutholaah Al Mukhtaroh di Pesma An-Nur Surabaya

Siti Nurul Hidayah (Unknown)
Wulan Indah Fatimatul Djamilah (Unknown)



Article Info

Publish Date
16 Dec 2024

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pentingnya pengkajian kitab Al Mutholaah Al Mukhtaroh. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif deskriptif yang melibatkan tiga proses utama: pengumpulan data, pemilihan informan, dan analisis data. Dalam penelitian ini, peneliti juga menerapkan teknik studi pustaka di samping wawancara dan observasi lapangan, yaitu mencakup artikel, jurnal, dan buku yang relevan dengan topik penelitian. Pengkajian kitab Al Mutholaah Al Mukhtaroh dimulai dengan pembacaan teks oleh santri secara bergantian, di mana setiap santri diajak untuk memahami makna setiap kalimat serta konteks yang terkandung dalam cerita. Setelah pembacaan, ustadz membenarkan aspek sorof dan nahwu yang terdapat dalam teks tersebut untuk memastikan pemahaman yang tepat. Selanjutnya, ustadz menerjemahkan teks dan sekaligus menjelaskan isi cerita yang ada di dalamnya. Penggunaan kitab ini bertujuan untuk meningkatkan pemahaman dan keterampilan berbahasa Arab, serta mengidentifikasi faktor-faktor yang mempengaruhi efektivitas pembelajaran. kitab Al Mutholaah Al Mukhtaroh tidak hanya berfungsi sebagai sumber pengetahuan, tetapi juga sebagai wahana pembentukan karakter dan moral, menjadikan santri lebih siap untuk menghadapi tantangan di masa depan dengan pondasi iman dan ilmu yang kuat.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

muhad

Publisher

Subject

Religion Languange, Linguistic, Communication & Media

Description

Jurnal Muhadasah terbit sejak tahun 2018, jurnal ini merupakan jurnal Pendidikan Bahasa Arab yang menyajikan artikel hasil penelitian (empiris) serta isu-isu yang mencakup kajian bahasa arab. Jurnal Muhadasah selanjutnya akan rutin terbit secara berkala setiap enam bulan sekali yaitu pada bulan Juni ...