Jurnal Kolaboratif Sains
Vol. 8 No. 1: Januari 2025

Pengembangan Instrumen Pemecahan Masalah Matematis Siswa Kelas 4 SD Terkait dengan Kehidupan Sehari-Hari: Development of Mathematical Problem Solving Instruments for Grade 4 Elementary School Students Related to Daily Life

Dewi Nur Mauliddiah (Unknown)
Ferdhina Salzabila Septiani (Unknown)
Aldavia Thursina (Unknown)
Hafiziani Eka Putri (Unknown)
Teten Ginanjar Rahayu (Unknown)



Article Info

Publish Date
30 Jan 2025

Abstract

Penelitian ini dilakukan untuk mengembangkan instrumen pemecahan masalah matematika yang relevan dengan kehidupan sehari-hari bagi siswa kelas 4 SD yang berjumlah 21 orang. Pemecahan masalah yang berfokus pada konteks kehidupan nyata ini diharapkan dapat meningkatkan pemahaman dan keterampilan siswa dalam menuliskan gambaran dan menyusun rencana pemecahan masalah berdasarkan fakta-fakta yang diberikan. Jenis penelitian ini menggunakan metode deskriptif kuantitatif dengan pendekatan observasi, yang bertujuan untuk mengembangkan kemampuan siswa melalui pemberian lima soal uraian. Data dalam penelitian ini dikumpulkan melalui observasi langsung terhadap proses pembelajaran. Selanjutnya, anates dilakukan untuk mengevaluasi dan mengidentifikasi hasil kemampuan siswa dalam merencanakan pemecahan masalah serta mengaplikasikan konsep matematika berdasarkan fakta yang diberikan. Dengan demikian diharapkan instrumen ini dapat menjadi alat yang berguna dalam pengajaran matematika di tingkat sekolah dasar khususnya siswa kelas 4.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

JKS

Publisher

Subject

Religion Agriculture, Biological Sciences & Forestry Humanities Civil Engineering, Building, Construction & Architecture Computer Science & IT Decision Sciences, Operations Research & Management Economics, Econometrics & Finance Education Environmental Science Health Professions Law, Crime, Criminology & Criminal Justice Medicine & Pharmacology Nursing Public Health Other

Description

Jurnal Kolaboratif Sains merupakan jurnal yang diterbitkan oleh Universitas Muhammadiyah Palu. Jurnal ini menerima artikel ilmiah dalam bentuk Hasil Penelitian, Laporan Penelitian, Literatur Review. Semua manuskrip yang dikirimkan adalah peer review oleh para ahli di bidang yang relevan. Tujuan dan ...