Sumber energi terbarukan, khususnya energi matahari, memiliki potensi besar untuk memenuhi permintaan energi di daerah terpencil yang jauh dari jaringan listrik yang ada. Artikel ini menyajikan penggunaan optimal energi matahari yang ditangkap oleh panel photovoltaic (PV), dikombinasikan dengan sistem penyimpanan baterai, konverter dan generator diesel untuk menyediakan listrik di Pulau Tunda, Banten, Indonesia. Simulasi sistem Mikrogrid dilakukan dengan menggunakan perangkat lunak HOMER Pro. Hasil optimal HOMER diurutkan berdasarkan Net Present Cost (NPC) terendah. Hasil simulasi HOMER menunjukkan bahwa konfigurasi sistem paling optimal terdiri dari generator diesel 130 kW, panel PV 500 kW, 75 rangkaian penyimpanan baterai dan konverter sistem 125 kW. Kata kunci: Mikrogrid, PV, energi terbarukan, HOMER
Copyrights © 2024