Majalah Lontar
Vol 23, No 3 Agustus (2009)

Sudut Pandang Etika-Moral Filsafat Ornanisme (Filsafat Proses)

Purwosaputro, Supriyono ( FPIPS IKIP PGRI SEMARANG)



Article Info

Publish Date
05 Jul 2012

Abstract

Etika-etika moral mengajarkan pada manusia untuk bisa membedakan mana perbuatan yang baik dan perbuatan yang buruk. Ajaran moral akan menjadi pedoman dalam kehidupan manusia. Bagi Whitehead dalam pandangannya mengenai etika-moralitas bertumpu pada arti pentingnya  “proses” dan “importance”. Moralitas menjadi kontrol bagi pengalaman proses hidup, memposisikan moralitas dalam dinamika kehidupan bukan pada aturan-aturan (hukum) yang mandeg dan kaku, maupun dalam nilai-nilai absolut yang lepas dari dinamika perubahan jaman serta kenyataan pengalaman hidup manusia. Whitehead merumuskan dua prinsip dasar moral, yaitu keteraturan (order) dan kasih (love). Prinsip “order” untuk menjamin kepentingan umum/bersama, sedangkan prinsip “love” melindungi kepentingan individu Key word : Process/organism, importance, order, pure empirism/mores relativsm

Copyrights © 2009






Journal Info

Abbrev

LONTAR

Publisher

Subject

Education Languange, Linguistic, Communication & Media

Description

- Penelitian Tindakan Kelas - Penelitian Desain Dikdaktis - Penelitian Kualitatif - Penelitian ...