Apoteker adalah profesi kesehatan yang kompeten terkait pengelolaan obat-obatan. Apoteker telah melakukan perubahan pelayanan dengan filosofi Pelayanan Kefarmasian (Pharmaceutical Care) yang berorientasi kepada pasien, agar peranan apoteker lebih dirasakan kehadirannya. Siswa SMA merupakan kelompok remaja yang dapat menjadi agent of change untuk menjadi Apoteker Remaja (APO-R). Fenomena ancaman pada kesehatan mental remaja di era digital ini semakin tinggi seperti penyalahgunaan obat maupun tindak kekerasan di sekolah inklusi yang menimbulkan rusaknya mental generasi Z. Hal ini menjadi perhatian serius oleh berbagai pihak untuk melakukan serangkaian monitoring, dan tindakan pencegahan maupun penanganan terbaik untuk mencetak generasi emas. Pada pengabdian kali ini bertujuan untuk meningkatkan pengetahuan dan kepedulian siswa SMAN 1 Tamban tentang penggunaan obat yang tepat dan pentingnya menjaga kesehatan mental. Sehingga siswa-siswi dapat menjaga kesehatan mereka secara mandiri maupun membantu orang lain. Metode pengabdian APO-R kali ini menggunakan Cara Belajar Insan Aktif (CBIA) dengan tiga tahapan yaitu perencanaan, pelaksanaan, dan evaluasi.
Copyrights © 2024