Kegiatan pengabdian yang berjudul Pelatihan Penyusunan Modul Ajar dan Best Practice Guru Berprestasi bagi Guru SMKN 1 Indra Makmu masih mengalami kesulitan dalam merancang modul ajar dan penyusunan laporan best practice. Tujuan yang hendak dicapai adalah untuk meningkatkan kemampuan guru dalam merancang modul ajar dan mengedukasi guru cara pembuatan best practice yang bermanfaat untuk kenaikan pangkat dan mengikuti guru berprestasi. Peserta pengabdian ini berjumlah 30 orang guru. Pelaksanan kegiatan pengabdian terdiri dari beberapa Langkah, yaitu (1) observasi ke lokasi mitra di SMKN 1 Indra Makmu Aceh Timur, (2) identifikasi masalah mitra di lapangan, (3) perumusan masalah bersama dengan mitra terkait penggunaan modul ajar dan penyusunan laporan best practice, (4) pelaksanaan kegiatan pengabdian di SMKN 1 Indra Makmu, (5) telaah hasil pengabdian dan pembuatan luaran pengabdian, dan (6) evaluasi secara berkala. Hasil yang dicapai dalam kegiatan pengabdian ini adalah 85% guru mampu menyusun modul ajar dengan baik sesuai dengan capaian pembelajaran yang telah ditentukan. Kemudian, guru juga mampu menyusun laporan/portofolio terkait dengan best practice guru berprestasi. Tim pengabdi juga memberikan buku panduan tentang prinsip dan penyusunan modul ajar dan pembuatan best practice yang bermanfaat untuk kenaikan pangkat guru yang akan diberikan kepada guru SMK Negeri 1 Indra Makmu.
Copyrights © 2024