Kurangnya inovasi guru dalam memanfaatkan media pada aktivitas pembelajaran menjadikan peserta didik cenderung merasa bosan khususnya ketika belajar IPAS. Tujuan penelitian ini adalah mengembangkan sekaligus menguji keefektifan media kartu ajaib berbasis augmented reality pada materi ekosistem kelas 5 SD. Metode yang digunakan yaitu RnD serta model pengembangan ADDIE. Subjek penelitian ini yaitu 1 ahli materi, 1 ahli media, dan peserta didik kelas 5 SDN 6 Tahunan berjumlah 32 peserta didik. Teknik pengumpulan data meliputi wawancara, angket validasi ahli materi dan ahli media, survei respon peserta didik, pretest serta posttest. Hasil uji validitas materi sebesar 90% dan hasil uji validitas media sebesar 92%. Keduanya termasuk ke dalam kategori sangat valid. Hasil survei respon peserta didik sebesar 89,5% dan masuk kategori “sangat membantu” peserta didik dalam belajar materi ekosistem. Uji normalitas data pretest dan posttest mendapatkan hasil 0,176 dan 0,123 sehingga data berdistribusi normal. Uji homogenitas mendapatkan hasil 0,859 berarti data homogen. Selanjutnya hasil uji paired sampel T-Test sebesar 0,000 yang menunjukkan adanya perbedaan positif yang signifikan pada hasil pretest dan posttest. Kesimpulan yang dapat diambil yaitu media kartu ajaib berbasis augmented reality materi ekosistem kelas 5 SD efektif untuk dimanfaatkan pada proses pembelajaran.
Copyrights © 2025