JURNAL RECTUM: Tinjauan Yuridis Penanganan Tindak Pidana
Vol 4 No 2 (2024): EDISI 2024

PENINGKATAN SIKAP NASIONALISME SISWA MELALUI PEMBELAJARAN KONTEKSTUAL PADA MATA PELAJARAN PPKN DI SMA NEGERI 13 MEDAN

Lumbantobing, Theovanni Indah Mangudur (Unknown)
Kesuma, Sapta (Unknown)
Muslim, Yusnita (Unknown)



Article Info

Publish Date
09 Dec 2024

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan sikap nasionalisme siswa melalui pembelajaran kontekstual pada mata pelajaran Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan (PPKn) di SMA Negeri 13 Medan. Dalam kehidupan berbangsa dan bernegara, sikap nasionalisme sangat penting. Akibat dari rendahnya sikap nasionalisme siswa akan menimbulkan permasalahan-permasalahan, yang terwujud pada tindakan-tindakan dan perilaku, terutama di kelas X-8. Jenis penelitian ini menggunakan penelitian tindakan kelas (PTK). Penelitian tindakan kelas ini dilaksanakan dalam dua siklus dan setiap siklusnya terdiri dari empat tahap yaitu tahap perencanaan, pelaksanaan, observasi, evaluasi, dan refleksi. Instrumen yang digunakan dalam penelitian ini terdiri dari lembar observasi, angket dan dokumentasi. Metode analisa data yang digunakan adalah analisis kuantitatif. Subjek dalam penelitian adalah siswa kelas X-8 yang terdiri dari 36 siswa. Berdasarkan hasil penelitian menunjukkan adanya peningkatan presentase sikap nasionalisme yang diamati pada proses pembelajaran dari pra siklus,siklus I, dan siklus II, berdasarkan observasi yaitu meningkat 62,8% dan dari siklus I ke siklus II berdasarkan observasi adanya peningkatan sebesar 88,8%, Berdasarkan hal tersebut, dapat dikatakan bahwa penerapan model pembelajaran kontekstual dalam pembelajaran PPKn dapat meningkatkan Sikap Nasionalisme siswa kelas X-8 SMA Negeri 13 Medan di semester ganjil tahun pelajaran 2024/2025.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

jurnalrectum

Publisher

Subject

Humanities Law, Crime, Criminology & Criminal Justice Social Sciences

Description

Jurnal Rectum is such a publication media of scientific works produced by academics, practitioners, researchers and students who are pursuing law. This journal is managed by the Faculty of Law, Darma Agung University, in cooperation with the UDA Research and Community Service Institute (LPPM). This ...