Jurnal Pengabdian Masyarakat Jajama (JPMJ)
Vol 3 No 2 (2024): JPMJ Vol 3 No 2 2024

Upaya Peningkatan Pengetahuan Tentang Prenatal Yoga Pada Ibu Hamil dengan Edukasi Kesehatan Di PMB Maria Selvi Bandar Lampung

Hidayati, Rizka Dita (Unknown)
Widyantari, Kadek Yuke (Unknown)



Article Info

Publish Date
21 Dec 2024

Abstract

Kehamilan yang dialami ibu akan mengalami perubahan pada fisik dan psikologis. Pada masa kehamilan, perubahan ini memberikan ketidaknyamanan yang dirasakan ibu seperti nyeri pada punggung, nyeri pada kemaluan, kualitas tidur yang buruk, cemas dan lain sebagainya. Asuhan yang ditawarkan oleh bidan adalah olahraga. Ibu hamil dianjurkan untuk melakukan olahraga teratur. Prenatal Yoga merupakan jenis olahraga yang efektif untuk mengurangi ketidaknyamanan pada ibu hamil, baik pada fisik maupun psikologis. Edukasi kesehatan bertujuan untuk meningkatkan pengetahuan ibu terkait manfaat prenatal yoga pada kehamilan. Metode yang digunakan adalah dengan melakukan edukasi kesehatan secara langsung kepada ibu hamil trimester satu, kedua dan ketiga. Edukasi kesehatan dilakukan selama 120 menit di TPMB Maria Silvi dan TPMB Bandar Lampung dengan jumlah peserta 20 orang. Media yang digunakan adalah leaflet, spanduk dan gymball. Hasil edukasi kesehatan yang diberikan adalah peningkatan pengetahuan ibu hamil tentang prenatal yoga, meliputi manfaat dan teknik pelaksanaan pada kehamilan.Kata Kunci : Kehamilan, Prenatal Yoga, Asuhan Kebidanan

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

jpmj

Publisher

Subject

Public Health

Description

Jurnal Pengabdian Masyarakat Jajama (JPMJ) is a journal that publishes the results of community service in the health sector, publication twice a year (August and ...