Jurnal Tabarru': Islamic Banking and Finance
Vol. 7 No. 2 (2024): Jurnal Tabarru' : Islamic Banking and Finance

TRANSPARANSI DAN TINGKAT RELIGIUSITAS TERHADAP KEPERCAYAAN MEMBAYAR ZAKAT PADA MUZAKKI GENERASI Z DI ERA SOCIETY 5.0

Widjaja, Muhammad Yusuf Aria (Unknown)
Diniyah, Fellasufah (Unknown)
Fitriana, Afifah (Unknown)
Maghfiroh, Lutfiyatul (Unknown)



Article Info

Publish Date
24 Nov 2024

Abstract

Generasi Z merupakan kelompok generasi muda yang baru menyelesaikan pendidikan tinggi dengan pengetahuan terbatas mengenai zakat. Penelitian ini memiliki perbedaan dari penelitian sebelumnya dengan menggunakan pembahasan subjek Generasi Z di era society 5.0. Penelitian kuantitatif ini menggunakan kuesioner yang diolah program SPSS dimana pengambilan sampel secara purposive sampling sebanyak 100 responden. Analisis data yang digunakan adalah analisis regresi berganda, uji asumsi klasik normalitas, heteroskedastisitas, dan multikolinieritas serta uji hipotesis secara parsial dan simultan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa variabel transparansi (X1) dan tingkat religiusitas (X2) secara simultan dan parsial berpengaruh terhadap kepercayaan membayar zakat pada muzakki generasi Z. Rekomendasi dalam penelitian ini adalah peneliti selanjutnya menambahkan variabel lain dalam mempengaruhi tingkat kepercayaan muzakki. Sedangkan lembaga penghimpun dana zakat dapat terus meningkatkan transparansi secara online dan ajakan dalam meningkatkan religiusitas masyarakat agar mendapatkan kepercayaan dari calon muzakki diberbagai kalangan masyarakat.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

tabarru

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance

Description

Scope and Focus of this journal subjected to area of : Islamic Banking (BUS, BPRS & UUS), Islamic Financial Intitutions such as Islamic Insurance (Takaful), Islamic Leasing, Islamic Capital Market (Islamic Bond/SUKUK & Islamic Stock), Islamic Pawn Shop, Baitamall Wattamwil (BMT), Islamic ...