Seminar Nasional Hasil Penelitian LP2M UNM
SEMINAR NASIONAL 2024 : PROSIDING EDISI 11

Keterampilan Berbicara Kritis Mahasiswa dalam Debat Akademis pada Perkuliahan Keterampilan Berbicara

Baharman, Baharman (Unknown)
Saleh, Muhammad (Unknown)
Suriadi, Suriadi (Unknown)



Article Info

Publish Date
20 Nov 2024

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan keterampilan berbicara kritis mahasiswa dalam debat akademis pada perkuliahan keterampilan berbicara. Penelitian ini berupa penelitian deskriptif kualitatif yang menganalisis secara kritis penggunaan kalimat mahasiswa dalam debat akademis. Instrumen yang digunakan adalah peneliti (human instrument). Data diperoleh dari hasil mentraskripsikan rekaman debat mahasiswa pada perkuliahan keterampilan berbicara. Metode penyajian data yang digunakan berupa metode simak bebas cakap dan catat. Hasil analisis data menunjukkan bahwa ditemukan berbagai penggunaan kalimat yang merepresentasikan keterampilan berbicara kritis mahasiswa, seperti kemampuan menyusun argumentasi dengan logis dan sistematis, menganalisis dan mengevaluasi informasi secara radikal, serta meyakinkan pendengar dengan data dan detail pendukung lainnya. Hal ini menunjukkan bahwa kegiatan debat akademis memberikan sumbangsih konkret dalam meningkatkan keterampilan berbicara kritis mahasiswa. Kata kunci: debat akademis, berbicara kritis, dan keterampilan berbicara

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

semnaslemlit

Publisher

Subject

Religion Arts Humanities Chemistry Dentistry Economics, Econometrics & Finance Energy Environmental Science Languange, Linguistic, Communication & Media Law, Crime, Criminology & Criminal Justice Materials Science & Nanotechnology Mathematics Medicine & Pharmacology Public Health Social Sciences Other

Description

Perguruan tinggi seharusnya terpanggil untuk menjawab tantangan-tantangan di atas melalui pelaksanaan darma ketiga pengabdian pada masyarakat, dan panggilan tersebut sejauh ini sudah banyak dilakukan namun program-program yang betul-betul pokus pada sasaran masih perlu diperbaiki, terutama ...