Penelitian ini merupakan studi yang menggunakan metode campuran (mixed method) dengan menggunakan metode concurrent transformative strategy. Tujuan penelitian ini adalah untuk mendapatkan data dan informasi terkait impelementasi metode Total Physical Response (TPR) dalam keterampilan berbiacara bahasa asing. Penelitian dilakukan di Fakultas Bahasa dan Sastra dengan sampel penelitian seluruh mahasiswa semester III tahun akademik 2024/2025 di Program Studi Pendidikan bahasa Jerman, Arab dan Mandarin. Data penelitian ini diperoleh dari hasi observasi partisipatif dan tes keterampilan berbicara bahasa Jerman, Arab dan Mandarin pada level dasar (beginner). Data kauntitatif pada penelitian ini diolah dan dianalisis menggunakan IBM SPSS 24, sementara data kualitatif dianalisis menggunakan model Miles dan Huberman yang terdiri atas empat tahap utama yakni pengumpulan data (data collection), reduksi data (data reduction), penyajian data (data display) dan perumusan kesimpulan/verifikasi (conclusion drawing/verification). Hasil penelitian menunjukkan bahwa penggunaan metode TPR dalam keterapilan berbicara bahasa asing memiliki lima dampak positif, diantaranya: (1) menghilangkan ketegangan/kecanggungan mahasiswa dalam berbicara; (2) meningkatkan kepercayaan diri mahasiswa dalam berbahassa asing; (3) terciptanya suasana pembelajaran yang menyenangkan; (4) memudahkan mahasiswa dalam mengingat dan menguasai kosakata baru dan (5) meningkatkan motivasi mahasiswa untuk belajar bahasa asing. Selain itu, hasil penelitian ini juga menunjukkan bahwa metode TPR tidak direkomendasikan untuk digunakan jika materi pembelajaran bersifat kompleks. Hasil t-test- one tailed menunjukkan bahwa metode TPR efektif dalam pembelajaran keterampilan bahasa asing di perguruan tinggi, dengan hasil 0,106 > 0,05 pada keterampilan berbicara bahasa Jerman, 0,406 > 0,05 pada keterampilan bahasa Arab 5 dan 0,330 > 0,05 bahasa Mandarin. Kata kunci: pembelajaran bahasa, metode TPR, bahasa Jerman, bahasa Arab, bahasa Mandarin
Copyrights © 2024