Bekasi Development Innovation Journal (BDI)
Vol 3 No 2 (2024): Bekasi Development Innovation Journal

Pengaruh Program Zakat Produktif Terhadap Peningkatan Pendapatan Usaha Mustahik (Studi Kasus BAZNAS Sumatera Utara)

Sibuea, Teguh Imani (Unknown)
Lubis, Deni (Unknown)



Article Info

Publish Date
04 Dec 2024

Abstract

Abstrak Banyaknya pelaku usaha mikro yang kesulitan untuk mendapatkan pembiayaan, mendorong BAZNAS Sumatera Utara membuat program zakat produktif untuk membantu pelaku usaha yang mengalami kesulitan modal usaha. Tujuan penelitian ini adalah untuk menganalisis faktor-faktor yang memengaruhi penambahan pendapatan usaha mustahik pasca menerima bantuan zakat produktif beserta dampaknya. Penelitian ini menerapkan menggunakan data dari 60 responden yang diambil secara offline dan online dan dianalisis menggunakan regresi linear berganda dan uji t. Hasil analisis menunjukkan adanya perbedaan pendapatan usaha mustahik sebelum dan sesudah mendapatkan bantuan zakat produktif. Faktor-faktor yang secara positif dan signifikan memengaruhi pendapatan mustahik adalah selisih pendapatan mustahik, modal, jumlah dana zakat, lama usaha, dan usia sedangkan pendapatan sebelum pendanaan zakat tidak berpengaruh terhadap pendapatan mustahik.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

bdi

Publisher

Subject

Religion Agriculture, Biological Sciences & Forestry Economics, Econometrics & Finance Education Environmental Science Social Sciences Veterinary Other

Description

Jurnal “Bekasi Development Innovation Journal (BDI)” yang akan diterbitkan merupakan jurnal yang diperuntukkan bagi peneliti baik dalam negeri maupun luar negeri. Dimana pada tahapan awal ini diharapkan sudah mampu menerbitkan artikel-artikel dari peneliti-peneliti nasional dengan mengutamakan ...