Tujuan penelitian ini adalah untuk meningkatkan penguasaan kompetensi kognitif IPAS tema sejarah peradaban Indonesia melalui penerapan pendekatan saintifik berbasis mind mapping. Penelitian ini dilakukan di SD/AWP Suar Dwipa Giri Mekar dengan siswa kelas V tahun ajaran 2022/2023 sebagai subjek penelitiannya. Penelitian ini merupakan penelitian tindakan kelas (PTK), yang dilakukan dalam dua siklus. Metode pengumpulan data yang digunakan adalah tes. Data dianalisis menggunakan metode deskriftif kualitatif dan kuantitaf dengan kriteria keberhasilan adalah nilai siswa mencapai minimum 75. Hasil yang diperoleh adalah, pada pra- siklus, nilai rata-rata siswa adalah 65.60 dengan ketuntasan klasikal hanya 23.68% yang tergolong belum tuntas. Pada siklus I, nilai rata-rata kelas mencapai 75.74 dengan ketuntasan klasikal mencapai 63.16%, namun belum dapat dikatakan tuntas karena belum mencapai kriteria yang ditentukan. Pada siklus II, nilai rata-rata siswa mencapai 79.63 dengan nilai ketuntasan klasikal mencapai 81.58%, dari data tersebut, dapat dikatakan tuntas dan sudah mencapai target yang ditetapkan peneliti. Kesimpulan yang dapat diperoleh dari penelitian ini adalah model pembelajaran melalui pendekatan saintifik berbasis mind mapping dapat meningkatkan penguasaan kompetensi kognitif IPAS siswa kelas V SD/AWP Suar Dwipa Giri Mekar.
Copyrights © 2024