Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan modul ajar Biologi berbasis proyek bagi siswa kelas X SMA Tahfiz Al-Batthawi NWDI Kerongkong. Penelitian ini menggunakan model pengembangan 4D yang meliputi empat tahap: pendefinisian, perancangan, pengembangan, dan penyebaran. Produk modul hasil pengembangan divalidasi oleh validator serta diujicobakan secara terbatas kepada 10 siswa kelas X SMA Tahfiz Al-Batthawi NWDI Kerongkong. Instrumen penelitian berupa angket respon siswa dan analisis data dilakukan menggunakan skala Likert dengan menghitung rata-rata setiap aspek. Hasil validasi ahli materi menunjukkan bahwa setelah perbaikan, modul memperoleh rata-rata persentase penilaian sebesar 85%, dengan rincian: aspek kelayakan isi 85% (sangat layak), aspek penyajian 87% (sangat layak), dan aspek kelayakan bahasa 83% (sangat layak). Hasil validasi menunjukkan bahwa semua kriteria memperoleh skor sangat valid, dengan persentase skor sebagai berikut: ukuran modul dan desain sampul masing-masing 95%, dan desain isi 90%. Rata-rata kelayakan modul mencapai 97%, dengan kriteria sangat layak Hasil uji coba terbatas 10 iswa kelas X SMA Tahfiz Al-Batthawi NWDI Kerongkong menunjukkan bahwa rata-rata persentase kelayakan bahan ajar modul berbasis proyek adalah 85%, dengan kriteria sangat layak.
                        
                        
                        
                        
                            
                                Copyrights © 2025