IKRA-ITH ABDIMAS
Vol. 8 No. 3 (2024): Jurnal IKRAITH-ABDIMAS Vol 8 No 3 November 2024

Peningkatan “Nilai” Produk Mitra UMKM Dengan Penguatan Branding dan Advertising Menerapkan Prinsip Green Economy

Heryani, Hesty (Unknown)
Utomo, Utomo (Unknown)
Zulkarnain, Andry Fajar (Unknown)
Yanti, Noor Ridha (Unknown)



Article Info

Publish Date
10 Nov 2024

Abstract

Dalam Indeks Ekonomi Hijau (Green Economy Index) terdapat 15 indikator yang perludiketahui dalam upaya penerapan Prinsip Green Economy. Indikator dimaksud mencakuptiga pilar keberlanjutan, yakni lingkungan, ekonomi, dan sosial, yang merupakan wujudnyata Indonesia dalam mengukur efektivitas transformasi ekonomi yang berkelanjutan.Khusus pada UMKM Mitra yang menjadi tujuan pelatihan dan pendampingan adalahpada peningkatan nilai produk bilamana menerapkan prinsip green economy sehinggamampu memperkuat branding dibantu dengan adanya advertising multiplatfoam.Metodelogi yang diterapkan adalah service learning, participatory action research,community participatory research dan metode asset based community development. Hasildari pengabdian masyarakat terhadap ke dua UMKM Binaan, terjadi peningkatan kualitasproduksi yang memberikan peningkatan pada “nilai”produk karena adanya implementasi2 indikator dari 5 indikator pada pilar lingkungan, 2 indikator dari 4 indikator pada pilarsosial dan 3 indikator dari 6 indikator yang terdapat pada pilar ekonomi. Terdapatnya 7indikator dari 15 indikator keseluruhan dan indeks ekonomi hijau menyebabkanpeningkatan ”nilai” produk yang dikemas secara advertising. Selain itu “nilai” produkjuga menjadi lebih dapat bersaing secara global setelah proses kurasi, karenadiidentifikasi telah memenuhi 16 goals dari 17 Sustainable Development Goals (SDGs).Nilai kuantitatif yang dinyatakan dalam Angka Penjualan Berkelanjutan karena dalamformula yang dikembangkan melibatkan nilai fungsional dan nilai emosional demikianjuga dalam keberlanjutan menerapkan green technology dan digital technology.Peningkatan nilai Produk sebesar 31.25% - 53.00%. Lolos kurasi menunjukkan masalahpemasaran dan kualitas produk sebagian terbesar sudah bisa teratasi pada tahun pertamadan akan terus ditingkatkan pada tahun kedua dan tahun ketiga dengan tetapmengimplementasikan prinsip green economy.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

IKRAITH-ABDIMAS

Publisher

Subject

Computer Science & IT

Description

This IKRA-ITH Abdimas scientific journal is a Scientific Community Service Journal published by the Institute of Research and Community Service from YAI Persada Indonesia University. This scientific journal is a means of pouring out the ideas and activities of lecturers working in the field of ...