ORAHUA : Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat
Vol. 2 No. 02 (2025): Januari

Peningkatan Kemampuan Desain Komunikasi Visual pada Siswa SMK melalui Pelatihan Desain Grafis dan Digital Marketing

Andrian Syahputra (Unknown)
Rizki Maulida (Unknown)
Yan Yang Thanri (Unknown)
Situmeang, Desmon Julisten (Unknown)



Article Info

Publish Date
31 Jan 2025

Abstract

Penggunaan Model Desain Komunikasi Visual (DKV) memegang peranan penting dalam pengembangan kreativitas dan inovasi dalam dunia bisnis digital. Namun, tidak semua siswa SMK memahami cara memanfaatkan keterampilan DKV secara optimal untuk mendukung peluang karir atau kewirausahaan. Artikel ini bertujuan untuk meningkatkan kemampuan siswa jurusan DKV di SMK Swasta Budi Agung melalui program pelatihan desain grafis dan pemasaran digital. Metode yang digunakan meliputi pelatihan teknis desain grafis menggunakan perangkat lunak profesional, workshop branding dan identitas visual, serta pendampingan dalam membuat portofolio digital. Hasil program menunjukkan bahwa siswa mampu menghasilkan desain berkualitas, memahami strategi pemasaran digital, dan menciptakan portofolio profesional yang mendukung peluang kerja atau usaha mereka. Artikel ini juga menyoroti pentingnya kolaborasi antara sekolah, pelaku industri, dan akademisi dalam mendorong kompetensi siswa DKV.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

ORAHUA

Publisher

Subject

Computer Science & IT Control & Systems Engineering Decision Sciences, Operations Research & Management Other

Description

Jurnal ORAHUA merupakan nama yang digunakan untuk Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat dimana jurnal ini menerbitkan artikel multidisplin ilmiah yang dikelola oleh Faatuatua Media Karya. Kata "ORAHUA" dikutip dari bahasa daerah nias yang digunakan masyarakat suku nias yang memiliki arti ...