Jurnal Penelitian
Vol. 9 No. 4 (2024): Jurnal Penelitian Desember 2024

Analisis Perkembangan Teknologi Boeing 737 Terhadap Masa Depan Dunia Penerbangan Sipil: boeing 737, MAX, NG, pesawat komersial, sejarah penerbangan, pengembangan teknologi

Mawla, Reyhan (Unknown)
Nuurul, Zahrah (Unknown)
Farras, Abiyyu (Unknown)
Prayitno, Hadi (Unknown)



Article Info

Publish Date
20 Jan 2025

Abstract

Sejarah dan pengembangan seri pesawat Boeing 737, dari model klasik hingga varian modern Boeing 737 MAX. Boeing 737, yang pertama kali diperkenalkan pada 1967, telah menjadi salah satu pesawat paling sukses dalam sejarah penerbangan komersial. Artikel ini mengulas evolusi teknologi, desain, serta peningkatan efisiensi bahan bakar yang terjadi sepanjang pengembangan pesawat ini. Seri Boeing 737 dibagi menjadi tiga generasi utama: Klasik (737-100/200), Next Generation (737-NG), dan MAX, yang masing-masing membawa inovasi baru untuk memenuhi kebutuhan maskapai dan industri penerbangan. Boeing 737 MAX sebagai generasi terbaru dirancang untuk memberikan efisiensi operasional lebih tinggi, kapasitas penumpang yang lebih besar, serta penerapan teknologi avionik modern. Meskipun menghadapi tantangan keselamatan terkait dengan sistem MCAS pada varian MAX, Boeing telah melakukan perbaikan dan modifikasi untuk mengembalikan kepercayaan industri. Artikel ini memberikan gambaran mendalam tentang bagaimana Boeing 737 beradaptasi dengan perubahan kebutuhan pasar dan perkembangan teknologi selama lebih dari lima dekade.

Copyrights © 2024