Community Development Journal: Jurnal Pengabdian Masyarakat
Vol. 6 No. 1 (2025): Volume 6 No. 1 Tahun 2025

PELATIHAN MEMBUAT DESAIN GAMBAR DENGAN MENGGUNAKAN APLIKASI AUTOCAD PADA SISWA SEKOLAH TINGKAT SLTA DI PONDOK PESANTREN KHOIRUL UMMAH AIR MOLEK KABUPATEN INDRAGIRI HULU , PROVINSI RIAU

Yazid, Muhammad (Unknown)
Husaini, Rizki Ramadhan (Unknown)
Tisnawan, Rahmat (Unknown)
Salamun, Salamun (Unknown)
Lestari, Suci Shinta (Unknown)



Article Info

Publish Date
09 Jan 2025

Abstract

AutoCAD adalah perangkat lunak komputer CAD untuk menggambar 2 dimensi dan 3 dimensi yang dikembangkan oleh Autodesk. Aplikasi ini digunakan untuk menggambar, mendesain gambar, menguji material dimana program tersebut mempunyai kemudahan dan keunggulan untuk membuat gambar secara tepat dan akurat. AutoCAD banyak digunakan oleh insinyur sipil, land developers, arsitek, insinyur mesin, desainer interior dan lain-lain. Dalam pengabdian ini, siswa santri ponpes Khoirul ummah diajarkan menggunakan AutoCAD dengan menggunakan software AutoCAD 2016. Kelebihan menggunakan software AutoCAD beberapa diantaranya adalah persiapan menggambar yang singkat dibandingkan dengan menggunakan meja gambar, AutoCAD memiliki yang tingkat akurasi tinggi, waktu penggambaran relative cepat, mudah direvisi karena kita tidak perlu untuk menghapus dan menggambar kembali bagian yang salah tersebut dengan penghapus karena kita langsung bisa menggunakan toolbars yang sudah disediakan pada software tersebut sehingga gambar menjadi rapi dan bersih. Hasil yang didapatkan pada pengabdian ini memberikan keterampilan soft skill bagi siswa sehingga mampu menggunakan aplikasi Autocad sejak dini, juga membangkitkan semangat belajar yang tinggi akan pendalamanan software tersebut. Pengenalan aplikasi ini terkhusus bagi santri ponpes Khoirul Ummah di tingkat SLTA akan menambah wawasan bagi santri tersebut dalam menentukan pilihan ketika mereka akan melanjutkan pendidikan di tingkat universitas nantinya.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

cdj

Publisher

Subject

Humanities Economics, Econometrics & Finance Education Health Professions Public Health

Description

ommunity Development Journal : Jurnal Pengabdian masyarakat di terbitkan oleh Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat (LP2M) Universitas Pahlawan yang berisikan tentang hasil-hasil kegiatan pengabdian dan pemberdayaan masyarakat berupa penerapan berbagai bidang ilmu diantaranya Kesehatan, ...