Jurnal Pengabdian Sosial
Vol. 2 No. 3 (2025): Januari

Pelatihan Pembuatan Sabun Cuci Piring Berbahan Dasar Serai Dan Beras Untuk Peningkatan Umkm Desa Karang

Maasah, Zahrotul (Unknown)
Wibowo, Teguh Hadi (Unknown)
Ruhi, Ahmad (Unknown)



Article Info

Publish Date
23 Jan 2025

Abstract

Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) memiliki peran strategis dalam menunjang perekonomian nasional. Salah satu tantangan yang dihadapi pelaku UMKM adalah rendahnya inovasi produk berbasis potensi lokal. Desa Karang, Kecamatan Sekaran, Kabupaten Lamongan, memiliki sumber daya alam melimpah, seperti serai (Cymbopogon citratus) dan beras, yang dapat dimanfaatkan sebagai bahan baku untuk menciptakan produk inovatif. Kegiatan pengabdian masyarakat ini bertujuan untuk meningkatkan kapasitas pelaku UMKM melalui pelatihan pembuatan sabun cuci piring berbahan dasar serai dan beras. Metode pelatihan mencakup empat sesi utama: presentasi, diskusi, praktik, dan evaluasi. Hasil kegiatan menunjukkan bahwa peserta berhasil memproduksi sabun cuci piring berkualitas. Selain itu, pelatihan ini meningkatkan pemahaman peserta tentang pentingnya inovasi produk untuk mendukung keberlanjutan usaha mereka di tengah lingkungan yang kompetitif. Kesimpulannya, pelatihan ini memberikan kontribusi positif dalam pemberdayaan masyarakat Desa Karang melalui optimalisasi potensi lokal. Namun, untuk keberlanjutan usaha, diperlukan pendampingan lanjutan dalam aspek produksi skala besar, branding, dan pemasaran.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

jps

Publisher

Subject

Religion Computer Science & IT Economics, Econometrics & Finance Education Law, Crime, Criminology & Criminal Justice Public Health Social Sciences

Description

Jurnal Pengabdian Sosial published every month (12 times a year), contains disseminates every thought and idea on the results of research and the use of technology to be implemented to the public, including field of science; Mathematics and Natural Sciences, Applied, Social, Law, Culture, Economics, ...