Penelitian ini menganalisis implementasi model Rumah Magang di PKBM Madani Hebat, yang berkembang dari HEbAT Community, sebagai upaya mengintegrasikan pendidikan karakter dengan pengembangan soft skills seperti kepemimpinan, komunikasi, dan etika kerja. Program ini mengombinasikan pengalaman kerja langsung dengan bimbingan nilai-nilai kehidupan, sehingga efektif meningkatkan keterampilan sosial, profesionalisme, dan kesiapan peserta dalam menghadapi tantangan global. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pendekatan ini tidak hanya membekali peserta dengan keterampilan teknis, tetapi juga memperkuat karakter yang dibutuhkan dalam kehidupan profesional dan sosial, menjadikannya model relevan untuk pendidikan berbasis pengalaman.
Copyrights © 2025