Science: Indonesian Journal of Science
Vol. 1 No. 5 (2025)

Literature Review: Efektivitas Teknik Pernapasan Berirama Dalam Mengurangi Intensitas Nyeri Persalinan

Fitri, Nazila Rahmatul (Unknown)
Maharani, Diva (Unknown)
Natasya, Dhea (Unknown)
Sari, Puput Anggeria (Unknown)
Widarti, Wida Denok (Unknown)
Permatasari, Evi (Unknown)
Putri, Riski Kurnia (Unknown)
Tejawana, Lingga (Unknown)
Lestari, Wanda Putri Cinta (Unknown)
Fahira, Syarifah Dinda (Unknown)
Hidayah, Hidayah (Unknown)



Article Info

Publish Date
30 Jan 2025

Abstract

ABSTRAK Nyeri persalinan merupakan kombinasi nyeri fisik akibat kontraksi myometrium disertai regangan segmen bawah rahim menyatu dengan kondisi psikologis ibu selama persalinan. Kecemasan, kelelahan, dan kehawatiran ibu seluruhnya menyatu sehingga dapat memperberat nyeri fisik yang sudah ada. Teknik pernapasan berirama dapat dilakukan untuk mengurangi intensitas nyeri pada ibu bersalin. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui efektivitas Teknik pernapasan beriram dalam mengurangi intensitas nyeri persalinan. Metode penelitian ini adalah metode studi literatur dengan menggunakan data sekunder hasil penelitian terdahulu yang merupakan jurnal jurnal hasil publikasi, yang sesuai dengan kriteria yang ditetapkan oleh penelitian yakni dengan adanya kriteria inklusi dan ekslusi yang sistematis serta pencarian menggunakan Database Online. Hasil 5 artikel menerangkan bahwa teknik relaksasi nafas dapat membantu mengurangi intensitas nyeri pada ibu bersalin dengan menggunakan gambaran skala rentang nyeri, sehingga petugas kesehatan dapat mengedukasi dan melatih ibu untuk menggunakan teknik relaksasi nafas dalam rangka mengurangi nyeri persalinan. Simpulan  Kesimpulan dalam penulisan Literatur Review ini adalah Teknik relaksasi nafas berirama dalam menurunkan intensitas nyeri pada ibu bersalin, sehingga dapat di masukkan dalam intervensi keperawatan dalam diagnosis keperawatan gangguan nyaman nyeri.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

science

Publisher

Subject

Agriculture, Biological Sciences & Forestry Chemistry Mathematics Physics Public Health

Description

Science: Indonesian Journal of Science adalah jurnal multidisiplin ilmu, Indonesian Journal of Sciences merupakan jurnal peer review, open accses yang menerbitkan artikel Penelitian, hasil karya Disertasi, Tesis, Skripsi, Karya Tulis Ilmiah, Makalah Penelitian, Resensi Buku, Study Kasus, Laporan ...