Best Journal (Biology Education, Sains and Technology)
Vol 7, No 2 (2024): September 2024

Dukungan Keluarga Meningkatkan Kepatuhan Minum Obat Pasien Tuberkulosis

Nababan, Octavian (Unknown)
Marbun, Meyana (Unknown)
Sumule, Arsiaty (Unknown)
Nurdian, Rubi (Unknown)
Lily, Cut (Unknown)
Apriana, Lina (Unknown)



Article Info

Publish Date
24 Nov 2024

Abstract

Tuberkulosis masih menjadi masalah kesehatan global yang serius, terutama di Indonesia. Kepatuhan minum obat merupakan faktor krusial dalam keberhasilan pengobatan TB, dan dukungan keluarga dapat memainkan peran penting dalam hal ini. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis hubungan antara dukungan keluarga dengan tingkat kepatuhan minum obat pada pasien tuberkulosis di Rumah Sakit TK IV 01.07.01 Pematangsiantar Tahun 2024. Menggunakan desain kuantitatif deskriptif korelasional dengan pendekatan cross-sectional, penelitian ini melibatkan 70 responden yang dipilih melalui purposive sampling. Data dikumpulkan menggunakan kuesioner dukungan keluarga dan kuesioner kepatuhan minum obat menggunakan Morisky Medication Adherence Scale (MMAS-8) yang dimodifikasi. Analisis data menggunakan uji korelasi Spearman Rho. Hasil penelitian menunjukkan bahwa mayoritas responden adalah laki-laki (60,0%) dan berusia >70 tahun (41,4%). Sebanyak 90,0% responden memiliki dukungan keluarga yang baik dan tingkat kepatuhan minum obat yang tinggi. Analisis statistik mengungkapkan adanya hubungan yang signifikan antara dukungan keluarga dan kepatuhan minum obat (p

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

best

Publisher

Subject

Agriculture, Biological Sciences & Forestry Biochemistry, Genetics & Molecular Biology Education Immunology & microbiology Public Health

Description

Jurnal BEST (Journal of Biology Education, Science & Technology) memuat tentang artikel hasil penelitian dan Kajian Konseptual Bidang Pendidikan, Sains Biologi, Pendidikan Biologi, dan Teknologi Pendidikan ataupun Teknologi Sains di bidang Biologi. Terbit 2 kali setahun pada bulan Januari s/d Juni ...