Jurnal Review Pendidikan dan Pengajaran (JRPP)
Vol. 8 No. 1 (2025): Volume 8 No. 1 Tahun 2025

ANALISIS TRANSFORMASI KUALITAS PELAYANAN BERBASIS DIGITAL DI ERA VUCA

Kosassy, Siti Mutia (Unknown)
Yanuardi, Arnal (Unknown)
Marzalisman, Marzalisman (Unknown)
Marwandizal, Marwandizal (Unknown)
Yurismen, Yurismen (Unknown)



Article Info

Publish Date
15 Jan 2025

Abstract

Transformasi digital dalam pelayanan publik telah menjadi isu penting dalam konteks administrasi publik, terutama di era VUCA (Volatility, Uncertainty, Complexity, Ambiguity). Perkembangan teknologi digital memberikan peluang bagi pemerintah untuk meningkatkan kualitas layanan kepada masyarakat. Namun, dalam menghadapi dinamika era VUCA, transformasi digital juga dihadapkan pada berbagai tantangan yang mempengaruhi implementasinya. Jurnal ini bertujuan untuk mengkaji teori dan praktik transformasi digital dalam pelayanan publik berdasarkan studi literatur yang ada. Melalui tinjauan terhadap berbagai penelitian terdahulu, jurnal ini menyimpulkan bahwa meskipun digitalisasi dapat meningkatkan efisiensi dan efektivitas pelayanan, tantangan terkait infrastruktur, kebijakan, dan kesiapan sumber daya manusia masih menjadi hambatan utama. Oleh karena itu, diperlukan pendekatan holistik dalam merencanakan dan mengimplementasikan transformasi digital dalam pelayanan publik.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

jrpp

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance Education Languange, Linguistic, Communication & Media Social Sciences Other

Description

Jurnal Review Pendidikan dan Pengajaran (JRPP) is a National peer-reviewes journal dedicated to the exchange of research and thinking in all aspects of education, especially basic education. Jurnal Review Pendidikan dan Pengajaran (JRPP) publishes research results relating to the theory and practice ...