Cendekia : Jurnal Pengabdian Masyarakat
Vol 7 No 1 (2025): Juni

Pendampingan Masyarakat Desa dalam Berwirausaha dan Pemanfaatan Linktree sebagai Media Promosi Usaha

Mathory, Eljihad Akbari Syukriah (Unknown)
Yousuf, Gilbert Budiman (Unknown)
Tenry, Aisyah Islamatasya (Unknown)
Ratnasari, Ratnasari (Unknown)



Article Info

Publish Date
01 Jun 2025

Abstract

Program pengabdian masyarakat ini dilaksanakan di Desa Coppo Tompong, Kecamatan Mandalle, Kabupaten Pangkajene dan Kepulauan, dengan tujuan untuk meningkatkan pemahaman dan keterampilan masyarakat desa dalam bidang kewirausahaan serta pemanfaatan teknologi digital untuk promosi Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM). Kegiatan utama dalam program ini meliputi seminar kewirausahaan yang memberikan motivasi dan pengetahuan tentang pentingnya berwirausaha, serta pendampingan dalam penggunaan aplikasi Linktree sebagai alat promosi digital. Hasil dari kegiatan ini menunjukkan adanya peningkatan kemampuan masyarakat desa dalam memanfaatkan teknologi digital, khususnya dalam promosi produk UMKM melalui platform Linktree. Penggunaan Linktree memudahkan UMKM di Desa Coppo Tompong untuk menjangkau pasar yang lebih luas, meningkatkan visibilitas produk, serta menarik lebih banyak pelanggan potensial. Program ini memberikan dampak positif terhadap pengembangan sumber daya manusia dan produk UMKM desa, sehingga mereka mampu bersaing lebih efektif di era digital. Diharapkan ke depannya, masyarakat desa dapat terus memanfaatkan teknologi digital dalam mendukung pertumbuhan ekonomi lokal dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat secara menyeluruh.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

CENDEKIA

Publisher

Subject

Humanities Economics, Econometrics & Finance Education Languange, Linguistic, Communication & Media Social Sciences

Description

Cendekia : Jurnal Pengabdian Masyarakat adalah jurnal yang dikelola oleh Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat (LPPM) Universitas Islam Kadiri. Jurnal ini mempunyai komitmen untuk menyebarluaskan hasil pengabdian kepada masyarakat yang mempunyai relevansi dengan penerapan atau ...