Jurnal Pendidikan Refleksi
Vol. 10 No. 3 (2021): Junal Pendidikan Refleksi

Model-Model Pengembangan Media dan Teknologi Pembelajaran Bahasa Arab

Naidin Syamsuddin (Institut Agama Islam Negeri Palopo)



Article Info

Publish Date
01 Nov 2021

Abstract

Fenomena aktual yang terjadi dalam dunia pendidikan saat ini yakni adanya perbedaan persepsi mengenai istilah media pembelajaran. Media pembelajaran merupakan konsep yang amat penting dalam dunia pendidikan. Meskipun media pembelajaran memiliki peranan penting, namun saat ini adanya perbedaan persepsi terkait media pembelajaran menjadi salah satu permasalahan krusial di dunia pendidikan Indonesia. Perbedaan persepsi tersebut mengakibatkan munculnya pemahaman keliru terkait media pembelajaran. Salah satu upaya yang dapat dilakukan dalam rangka menghindari miskonsepsi media pembelajaran yakni melakukan pendalaman mengenai konsep media pembelajaran di kalangan ilmuwan pendidikan. Dari informasi yang disajikan pada bagian pembahasan maka dapat disimpulkan bahwa model merupakan serangakian aktivitas atau kegiatan yang di dalamnya terdapat prosedur kerja, aturan dan pola pikir yang sistematis guna menghasilkan atau mencapai tujuan maksimal. Sedangkan pengembangan diartikan sebagai konsep dalam proses menciptakan dan mengelola segala media dan teknologi dalam rangka memaksimalkan proses pembelajaran. Model-model pengembangan media dan teknologi pembelajaran yang dapat digunakan yaitu Model ASSURE, Model PIE, Model Roblyer, dan Model Hannafiin dan Peck.

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

refleksi

Publisher

Subject

Religion Education Social Sciences Other

Description

JURNAL PENDIDIKAN REFLEKSI (ISSN 2301-4059 | e-ISSN 2798-544X) adalah jurnal ilmiah yang menerbitkan artikel di bidang Pendidikan dan Sosial Humaniora. Diterbitkan setiap tiga bulan (quarterly), jurnal ini bertujuan untuk memfasilitasi kajian akademik yang inovatif dan berbasis penelitian. Dikelola ...