Jurnal Ilmu Pendidikan (JIP)
Vol. 8 No. 2 (2023): Jurnal Ilmu Pendidikan (JIP)

PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN PROBLEM BASED INTRODUCTION (PBI) UNTUK MENINGKATKAN KEAKTIFAN DAN HASIL BELAJAR SOSIOLOGI DI SMA SWASTA SINAR PANCASILA BETUN

Ardianus Bernadus Bria (Universitas Muhammadiyah Kupang)
ST Ramlah (Universitas Muhammadiyah Kupang)



Article Info

Publish Date
31 Oct 2023

Abstract

Tujuan penelitian ini, 1) Untuk mengetahui penerapan model pembelajaran Problem Based Introduction untuk meningkatkan keaktifan dan hasil belajar siswa, 2) Untuk mengetahui model pembelajaran Problem Based Introduction dapat meningkatkan keaktifan dan hasil belajar siswa. Jenis penelitian ini adalah Penelitian Tindakan Kelas (PTK) yang dimaksudkan untuk memperbaiki pembelajaran di kelas. Subjek dalam penelitian ini peserta didik kelas Xl IPS 1 berjumlah 27 siswa. Penelitian ini dilakukan dalam dua siklus. Dimana pada setiap siklus dilaksanakan 2 kali pertemuan dan di akhir pertemuan diadakan evaluasi atau tes akhir. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah lembar observasi, wawancara, tes, dan dokumentasi. Teknik analisis data yang digunakan adalah analisis data kualitatif dan kuantitatif. Hasil penelitian menunjukan bahwa keaktifan siswa pada pertemuan Pra Siklus yaitu total nilai 1.449 dengan rata-rata 53,66 kategori kurang aktif, total nilai Siklus 1 Pertemuan Pertama 1.732 dengan rata-rata 64,14 kategori cukup aktif, total nilai Siklus 1 Pertemuan Kedua 1.899 dengan rata-rata 70,33 kategori aktif, sementara itu pada siklus ke ll total nilai pada pertemuan Pertama Siklus ll 2.931 dengan rata-rata 82,62 kategori aktif, dan selanjutnya total nilai pada Pertemuan Kedua Siklus ll sebesar 2.448 dengan rata-rata 90,66 kategori sangat aktif. Sementara itu pada hasil belajar siswa pada pertemuan Pra Siklus total nilai sebesar 1.855 dengan rata-rata 68,70 dan Siklus 1 total nilai 1.985 dengan rata-rata 73,51 sedangkan Siklus ll total nilai 2.230 dengan rata-rata 82,59. Hasil ini telah mencapai kriteria keberhasilan yang ditetapkan peneliti yaitu 80% diatas KKM 75.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

jipend

Publisher

Subject

Education Languange, Linguistic, Communication & Media Other

Description

JIP: Jurnal Ilmu Pendidikan adalah jurnal akses terbuka yang direview secara double-blind. Jurnal ini menyediakan publikasi artikel pada semua bidang pendidikan (Multidisiplin) Ilmu Pendidikan. Tujuannya adalah menyediakan platform bagi para peneliti, akademisi, dan praktisi untuk berbagi, ...