Jurnal Diksatrasia : Jurnal Ilmiah Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia
Vol 9, No 1 (2025): JURNAL DIKSATRASIA JANUARI 2025

Perbandingan Gaya Bahasa Novel Kata Karya Rintik Sedu Dengan Novel Mariposa Karya Luluk HF

Prorina, Riska (Unknown)
Munir, Sirodjul (Unknown)
Hidayatullah, Asep (Unknown)



Article Info

Publish Date
07 Feb 2025

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan perbandingan gaya bahasa novel Kata Karya Rintik Sedu dengan novel Mariposa karya Luluk HF. Fokus kajian dalam penelitian ini meliputi gaya bahasa perbandingan, pertentangan, pertautan, dan perulangan. Metode yang digunakan adalah metode deskriptif kualitatif. Sumber data dalam penelitian ini berupa novel Kata karya Rintik Sedu dan novel Mariposa karya Luluk HF. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini menggunakan teknik baca dan teknik catat. Teknik analisis data meliputi empat tahapan yaitu pengumpulan data, reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian terdapat 10 gaya bahasa perumpamaan, 10 gaya bahasa metafora, 9 gaya bahasa personifikasi, 19 gaya bahasa hiperbola, 11 gaya bahasa sarkasme, 5 gaya bahasa epizeukis, dan 2 gaya bahasa anafora.Kata Kunci: Gaya Bahasa, Sastra, Novel.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

diksatrasia

Publisher

Subject

Education Languange, Linguistic, Communication & Media

Description

Jurnal Diksatrasia dikelola oleh Program Studi Pendidikan Bahasa Indonesia Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Galuh Ciamis dengan ISSN 2829-1832. Jurnal ini memuat hasil penelitian atau kajian teoretis mengenai pendidikan kebahasaan dan kesastraan Indonesia. Diterbitkan dua kali dalam ...