Journal of Education Action Research
Vol 8 No 1 (2024): February 2024

Membentuk Kesadaran dan Keterlibatan Mahasiswa sebagai Aktor Penggunaan Transportasi dan Energi Berkelanjutan di Perguruan Tinggi

Rachmadian, Robby Hilmi (Unknown)
Sumarmi, Sumarmi (Unknown)
Masruroh, Heni (Unknown)
Utaya, Sugeng (Unknown)
Suharto, Yusuf (Unknown)



Article Info

Publish Date
26 Apr 2024

Abstract

Upaya mewujudkan mahasiswa yang memahami dan sadar lingkungan merupakan hal yang harus dilakukan oleh perguruan tinggi. Berbagai institusi perguruan tinggi memaksimalkan sumber daya untuk meningkatkan pemahaman dan membentuk kesadaran mahasiswa dengan melibatkan mahasiswa dalam berbagai kegiatan peduli lingkungan. Tujuan penelitian ini adalah menganalisis persepsi dan keterlibatan mahasiswa sebagai aktor penggunaan transportasi dan energi berkelanjutan di perguruan tinggi. Penelitian ini termasuk penelitian survey dengan metode kuantitatif deskriptif. Teknik pengumpulan data menggunakan kuesioner online. Teknik analisis data menggunakan uji validitas dan uji reliabilitas untuk mengukur validitas instrumen, tabulasi dan visualisasi data. Responden penelitian adalah mahasiswa sebanyak 92 orang dari 9 fakultas. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa sebagian besar mahasiswa memiliki pemahaman dan membentuk kesadaran dalam upaya penggunaan transportasi dan energi berkelanjutan sesuai dengan hasil pengukuran persepsi pada mahasiswa. Para mahasiswa memiliki anggapan bahwa dengan melibatkan mereka dalam peningkatan kualitas lingkungan kampus dapat meningkatkan pemahaman dan membentuk kesadaran lingkungan. Penelitian ini berimplikasi pada peningkatan kesadaran mahasiswa dan memperkuat peran perguruan tinggi dalam melibatkan mahasiswa dalam aktivitas dalam meggunakan transportasi dan energi berkelanjutan.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

JEAR

Publisher

Subject

Education

Description

Journal of Educational Action Research is concerned with exploring the dialogue between research and practice in educational settings. This journal publishes accounts of a range of action research and related studies, in education and across the professions, with the aim of making their outcomes ...