Social Science Research Journal
Vol. 1 No. 1 (2024): Volume 1 No 1 Oktober 2024 (SSRJ)

Analisa Akuntabilitas International Non-Governmental Organization: Studi Kasus BRAC

Purnomo, Muhammad Aditya (Unknown)
Yunazwardi, Muhammad Iqbal (Unknown)



Article Info

Publish Date
24 Oct 2024

Abstract

BRAC merupakan organisasi non-pemerintah (NGO) yang fokus pada akuntabilitas dalam hubungan dengan pemerintah, donor, dan masyarakat. Akuntabilitas BRAC terhadap pemerintah ditunjukkan melalui kepatuhan terhadap regulasi, penerbitan laporan tahunan, dan kerjasama erat dengan NGO Affairs Bureau of Bangladesh (NGOAB). Akuntabilitas terhadap donor diwujudkan melalui transparansi keuangan dan laporan kinerja yang mendorong pembentukan departemen kontrol internal. Selain itu, BRAC berupaya mencapai akuntabilitas sosial dengan melibatkan masyarakat lokal melalui program-program seperti Outreach, RCTP, dan RDP. Hasilnya, BRAC berhasil meraih kepercayaan dari berbagai donor dan pemerintah, serta memperkuat hubungan dengan komunitas lokal. Melalui struktur internal yang jelas dan kebijakan manajemen yang transparan, BRAC dapat menjalankan perannya sebagai jembatan bantuan internasional ke Bangladesh secara efektif.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

ssrj

Publisher

Subject

Humanities Environmental Science Languange, Linguistic, Communication & Media Social Sciences Other

Description

The Social Science Research Journal focuses on advancing knowledge across a wide range of social science disciplines. We seek to publish high-quality research that explores the complexities of human behavior, societal structures, and cultural dynamics. Our scope includes, but is not limited to: ...