Ecoducation
Vol. 6 No. 3 (2024): Economic and Education Journal (Ecoducation)

Model Strategi dan Kebijakan Ekonomi dalam Pengembangan Kawasan Budidaya Ikan Nila di Kecamatan Baturraden, Kabupaten Banyumas

Yuliani, Tri Wahyu (Unknown)
Sandri, Dian (Unknown)



Article Info

Publish Date
31 Dec 2024

Abstract

Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui bagaimana strategi dan kebijakan ekonomi yang tepat dalam pengembangan kawasan budidaya ikan Nila di Kecamatan Baturraden, Kabupaten Banyumas. Metode penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dan data sekunder yang bersumber dari berbagai literatur yang berkaitan dengan masalah yang sama. Cara pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini melalui wawancara semi-terstruktur, observasi, dan analisis dokumen. Variabel yang diteliti adalah volume produksi, Nilai produksi, akses modal, serta potensi dan akses pasar. Dari analisis data, strategi untuk mengembangkan budidaya ikan Nila di Kecamatan Baturraden meliputi pengelolaan modal, diversifikasi usaha menjadi bisnis kreatif, peningkatan Nilai produk, dan perbaikan strategi pemasaran. Penelitian menunjukkan bahwa Kecamatan Baturraden memiliki potensi besar sebagai pusat budidaya ikan Nila dengan manajemen modal yang baik, diversifikasi usaha, dan pemasaran yang modern. Penerapan strategi ini diharapkan dapat meningkatkan produktivitas, pendapatan masyarakat, dan kontribusi sektor perikanan terhadap peningkatan pertumbuhan ekonomi.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

ecoducation

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance Education

Description

The Scope of Economic and Education Journal (Ecoducation): Economic Education, Economics, Management, Accounting, ...