Disminore merupakan rasa nyeri perut bawah, yang dapat muncul sebelum, saat, atau setelah selesai menstruasi. Disminore dapat mengganggu aktifitas, dan dapat menyebabkan ketidakstabilan emosional hingga mengarah ke stress. Yoga hatha merupakan aliran yoga yang membangkitkan dua energi dalam hidup, teknik yang diuraikan dalam hatha yoga adalah menyelaraskan dan memurnikan sistem tubuh serta memfokuskan pikiran, memperbaiki kesehatan mental dan detoksifikasi fisik. Tujuan pengabdian kepada masyarakat ini yaitu memberikan edukasi penenerapkan teknik yoga hatha pada remaja ketika mengalami stres dan disminore. Pengabdian ini dilaksanakan di wilayah RT 01 RW 04 Cinere Kota Depok, digunakan beberapa metode ceramah untuk memaparkan materi yang telah disusun oleh Tim Pelaksana. Metode diskusi tanya Jawab untuk merespon sejauh mana tingkat pemahaman peserta sosialisasi terhadap materi yang telah disampaikan. Serta praktek yoga hatha. Tahapan kegiatan yang dijalankan meliputi persiapan, pelaksanaan, monitoring dan evaluasi. Kegiatan terapi yoga Hatha telah dilaksanakan dan berjalan tertib, baik dan lancar. Peserta dalam kegiatan ini adalah 15 remaja putri yang telah menstruasi. Hasil kegiatan menunjukkan seluruh peserta mengatakan pasti disminore saat haid dan disminore dianggap menggangu aktivitasnya hingga mengakibatkan stress. Pengetahuan peserta sebelum edukasi adalah 0% tidak mengetahui tentang yoga hatha, setelah edukasi dilakukan 100% peserta mengetahui tentang yoga hatha dan mampu mempraktekkannya. Melihat hasil yang ada maka edukasi penerapan yoga hatha pada remaja ketika mengalami stres dan disminore berjalan dengan baik.
Copyrights © 2024