Jurnal Sains Matematika dan Statistika
Vol 11, No 1 (2025): JSMS Januari 2025

Analisis Korespondensi Hasil Produksi Budidaya Perikanan Berdasarkan Jenis Budidaya dan Pembagian Wilayah di Indonesia

Abdillah, Adrian Wahyu (Unknown)
Marthabakti, CitraWani (Unknown)
Budijono, Gabriella Agnes (Unknown)
Wulandari, Indana Zulfa (Unknown)
Amelia, Dita (Unknown)
Mardianto, M. Fariz Fadillah (Unknown)
Ana, Elly (Unknown)



Article Info

Publish Date
06 Mar 2025

Abstract

Indonesia dikenal sebagai negara maritim karena mayoritas wilayahnya terdiri dari perairan sehingga sektor perikanan menjadi bagian integral dari kehidupan dan ekonomi masyarakat Indonesia. Produk perikanan menjadi salah satu komoditas ekspor utama Indonesia. Adanya perbedaan faktor geografis dan topografis di berbagai wilayah Indonesia berpengaruh terhadap jenis budidaya yang paling cocok pada keberhasilan budidaya perikanan. Oleh karena itu, penelitian menganalisis kecenderungan dari jenis budidaya perikanan dengan wilayah Indonesia secara geografis. Hasil pencatatan dari Produksi Budidaya Perikanan Menurut Provinsi dan Jenis Budidaya pada tahun 2021 digunakan sebagai data sekunder yang akan dianalisis. Pendekatan statikstika yang dipilih yaitu analisis korespondensi dengan jenis budidaya perikanan dan pembagian wilayah Indonesia sebagai variabel analisis. Sebelum dilakukan analisis korespondensi, diperlukan uji independensi yang hasilnya adalah terdapat keterkaitan yang nyata antar kedua variabel. Dari hasil analisis korespondensi diperoleh bahwa jenis budidaya jaring apung tawar, jaring apung laut, tambak intensif, tambak semi intensif, kolam air tenang, kolam air deras, dan minapadi sawah lebih cenderung dikembangkan di wilayah barat. Sedangkan jenis budidaya jaring tancap tawar, tambak sederhana. karamba, dan rumput laut lebih cenderung dikembangkan di wilayah tengah. Dan jenis budidaya laut lainnya lebih cenderung dikembangkan di wilayah timur Indonesia. Dari hasil ini, para pelaku produksi perikanan budidaya dapat menggunakannya sebagai acuan dalam memilih jenis budidaya yang tepat sehingga hasil produksi dapat lebih maksimal.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

JSMS

Publisher

Subject

Mathematics

Description

Jurnal JSMS (print ISSN: 2460-4542 dan online ISSN: 2615-8663) adalah akademik jurnal yang diterbitkan dua kali setahun (Januari dan Juli). Jurnal JSMS bertujuan menerbitkan hasil penelitian berkualitas tinggi yang direview oleh beberapa orang reviewer di bidang Matematika dan Statistika yang ...