Industri Inovatif : Jurnal Teknik Industri
Vol 15 No 1 (2025): Inovatif Vol. 15 No. 1

PENGEMBANGAN PROTOTYPE WEBSITE E-COMMERCE BERBASIS ANALISIS KEBUTUHAN PELANGGAN UNTUK MENINGKATKAN PENJUALAN IKM GINA BAGS

Her Tafga Arfanindita (Unknown)
Anirawilda Purba (Unknown)
Siti Mardiyah (Unknown)
Welly Mahardhika (Unknown)



Article Info

Publish Date
27 Feb 2025

Abstract

Industri Kecil Menengah (IKM) Gina Bags, produsen tas rajut, menghadapi tantangan penurunan penjualan akibat persaingan pasar dan keterbatasan strategi promosi digital. Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan prototipe website e-commerce sebagai solusi untuk meningkatkan promosi dan penjualan produk IKM Gina Bags. Metode penelitian meliputi analisis kebutuhan pelanggan, perancangan model bisnis menggunakan Business Model Canvas (BMC), pengembangan wireframe dan storyboard, perancangan prototype, serta evaluasi prototype menggunakan WebQual. Hasil penelitian menunjukkan bahwa prototipe website e-commerce yang dirancang mampu memenuhi kebutuhan pelanggan dan berpotensi meningkatkan efektivitas pemasaran produk. Evaluasi WebQual dapat meningkatkan kepuasan pengguna, kualitas informasi, dan interaksi layanan pada prototipe website. Penelitian ini memberikan kontribusi pada pengembangan strategi pemasaran digital bagi IKM, khususnya dalam pemanfaatan e-commerce untuk memperluas jangkauan pasar dan meningkatkan daya saing.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

industri

Publisher

Subject

Industrial & Manufacturing Engineering

Description

Terbit dua kali dalam setahun pada bulan Maret dan September. Berisi gagasan, konseptual, kajian teori, aplikasi teori dan kajian buku Teknik Industri. Makalah yang masuk ditelaah oleh mitra bestari yang kompeten di bidang teknik dan manajemen ...