Jurnal Ilmiah Pendidikan Dasar (JIPDAS)
Vol 5 No 1 (2025): Vol. 5 No. 1 Edisi Februari 2025

ANALISIS MINAT BELAJAR SISWA PADA PEMBELAJARAN MATEMATIKA DI SD NEGERI MEKAR MUKTI 01

Nurfaeda, Puput (Unknown)
Kurnia, Ira Restu (Unknown)



Article Info

Publish Date
28 Feb 2025

Abstract

Penelitian dengan judul “Analisis Minat Belajar Siswa pada Pembelajaran Matematika di SD Negeri Mekar Mukti 01” penelitian ini untuk mengetahui minat belajar siswa pada pembelajaran matematika serta faktor-faktor apa saja yang mempengaruhi minat belajar siswa. Metode penelitian yang digunakan peneliti adalah metode penelitian kualitatif dengan menggunakan deskriftif. Penelitian deskriptif ditunjukkan untuk memberi gambaran dan penjelasan secara alami ataupun hasil buatan manusia secara sengaja dengan memperhatikan berbagai aspek yang mengaitkan beberapa kegiatan seperti kualitas serta karakteristik dari kegiatan – kegiatan. Peneliti menggunakan enam orang siswa sebagai sampel dan satu guru kelas 5. Teknik pengumpulan data melalui kegiatan observasi, angket, wawancara dan dokumentasi. Hasil dari observasi menunjukan beberapa faktor yang mempengaruhi minat belajar siswa yaitu situasi kelas yang kondusif, bahan ajar variatif, serta sikap guru yang terbuka dan aktraktif. Hasil respon siswa terhadap angket minat belajar siswa pada pembelajaran matematika menunjukan kategori baik dengan persentase skor angket respon siswa rata – rata 72,3%. Hasil observasi dan wawancara diperkuat Kembali dengan adanya hasil dokumentasi yaitu nilai akhir mata pembelajaran matematika dari masing-masing informasi yang sudah melampaui kriteria ketuntasan minimal atau KKM.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

JIPDAS

Publisher

Subject

Education

Description

Jurnal JIPDAS (Jurnal Imiah Pendidikan Dasar) merupakan sarana publikasi untuk para Akademisi seperti Guru, Mahasiswa dan Dosen. jurnal ini bertujuan untuk menjadi wadah publikasi penelitian dibidang pendidikan dasar, jurnal JIPDAS dikelola oleh Program Studi Pendidikan Guru Sekolah Dasar Fakultas ...