Tujuan penelitian ini adalah untuk menyelidiki perbedaan kemampuan berpikir kritis siswa antara sebelum dan sesudah diterapkan model Game Based Learning berbantuan media Quizizz Paper Mode pada muatan pelajaran IPAS Bab 4 materi Relief Bumi kelas 5. Desain penelitian ini menggunakan metode kuantitatif yang berfokus terhadap satu kelas eksperimen yakni Pre Experimental Designs dengan jenis One Group Pretest-Posttest Design. Teknik analisis pada penelitian ini yaitu menggunakan statistic uji normalitas, uji paired sample T-Test, dan uji N-Gain. Hasil penelitian uji normalitas pretest ini adalah Dari test Shapiro Wilk nilai sig. = 0,027 > 0,05 maka data awal ini dapat dikatakan berdistribusi normal. Setelah dilakukannya uji normalitas posttest melalui tes Shapiro wilk nilai signifikansi yang diperoleh yaitu (nilai sig. = 0,021 > 0,05) maka data ini dapat dikatakan berdistribusi normal. Hasil Uji Paired Samplel T-Test dapat disimpulkan bahwa signifikansi yang diperolah 0.000 < a = 0,05, maka Ho ditolak dan Ha diterima Serta hasil Uji N-Gain mengalami pengingkatan sebesar 66%.
Copyrights © 2025