Jurnal Review Pendidikan dan Pengajaran (JRPP)
Vol. 8 No. 1 (2025): Volume 8 No. 1 Tahun 2025

STRATEGI KEPALA SEKOLAH DALAM MEWUJUDKAN SCHOOL WELLBEING DI SMP N 2 SATU ATAP SLUKE

Darojah, Darojah (Unknown)
Cahyaningrum, Dewi Nur (Unknown)
Soedjono, Soedjono (Unknown)



Article Info

Publish Date
27 Feb 2025

Abstract

Tujuan penelitian ini untuk mengetahui strategi apa yang digunakan kepala sekolah dalam mewujudkan school wellbeing di SMP N 2 Satu Atap Sluke, serta mengetahui bagaimana implementasi strategi yang diterapkan oleh kepala sekolah dalam mewujudkan school wellbeing di SMP N 2 Satu Atap Sluke. Jenis penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah penelitian kualitatif. Adapun jenis pendekatan penelitian ini adalah deskriptif. Penelitian ini dilaksanakan di SMP N 2 Satu Atap Sluke. Obyek dari penelitian ini adalah analisis strategi kepala sekolah dalam mewujudkan school wellbeing di SMP N 2 Satu atap Sluke, sedangkan subjek penelitian ini adalah bpk/ibu guru dan siswa kelas 8 SMP N 2 Satu Atap Sluke. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah observasi, wawancara dan dokumentasi. Teknik analisis yang digunakan adalah teknik analisis data deskriptif, yaitu dengan cara menghimpun data-data faktual dan mendiskripsikan. Hasil dari penelitian ini adalah bahwa strategi yang digunakan kepala sekolah SMP N 2 Satu Atap Sluke cukup efektif dalam mewujudkan school wellbeing di SMP N 2 Satu Atap Sluke, meskipun masih perlu beberapa komponen yang harus dipenuhi

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

jrpp

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance Education Languange, Linguistic, Communication & Media Social Sciences Other

Description

Jurnal Review Pendidikan dan Pengajaran (JRPP) is a National peer-reviewes journal dedicated to the exchange of research and thinking in all aspects of education, especially basic education. Jurnal Review Pendidikan dan Pengajaran (JRPP) publishes research results relating to the theory and practice ...