Buku KIA/MCH Handbook merupakan media penting dalam meningkatkan kesehatan ibu dan anak. Studi ini bertujuan untuk secara sistematis meninjau bukti mengenai efektivitas Buku KIA/MCH Handbook dalam meningkatkan pengetahuan ibu hamil. Tinjauan ini dilakukan untuk memetakan peran Buku KIA/MCH Handbook dalam meningkatkan pengetahuan ibu hamil. Basis data seperti PubMed, ScienceDirect, dan Google Scholar dicari menggunakan kata kunci terkait Buku KIA/MCH Handbook, ibu hamil, dan pengetahuan. Studi yang disertakan adalah penelitian asli yang mengevaluasi efektivitas Buku KIA/MCH Handbook dalam meningkatkan pengetahuan ibu hamil. Didapatkan 4 artikel yang meneuhi kriteria yang telah ditetapkan. Hasil kajian menunjukkan bahwa Buku KIA/MCH Handbook memiliki potensi signifikan dalam meningkatkan pengetahuan ibu hamil, terutama terkait praktik perawatan antenatal. Namun, efektivitas buku ini dipengaruhi oleh berbagai faktor seperti tingkat pendidikan ibu, kualitas informasi dalam buku, dan dukungan dari tenaga kesehatan. Penelitian lebih lanjut disarankan untuk mengidentifikasi strategi yang lebih komprehensif dalam pemanfaatan buku KIA, serta melibatkan partisipasi aktif dari tenaga kesehatan dan komunitas.
Copyrights © 2025