J-CEKI
Vol. 4 No. 1: Desember 2024

Community Based Tourism di Balirangen, Kepulauan Siau Tagulandang Biaro

Roosalina Hera Lucia (Universitas Katolik De La Salle Manado)
Oktavianus Wayan Semuel (Universitas Katolik De La Salle Manado)
Steven Yones Kawatak (Universitas Katolik De La Salle Manado)
Novelia Grifit Makikama (Universitas Katolik De La Salle Manado)



Article Info

Publish Date
10 Dec 2024

Abstract

Kabupaten Kepulauan Siau Tagulandang Biaro memiliki objek wisata yaitu Monumen Yesus Memberkati di Desa Balirangen, Kecamatan Siau Tenggara. Tempat wisata ini merupakan salah satu dari 7 keajaiban Siau Tagulandang Biaro, tidak hanya monumen yang menjadi daya tarik dari tempat wisata ini tetapi juga memiliki pemandangan alam laut yang indah. Tak heran jika tempat wisata ini banyak dikunjungi wisatawan nusantara maupun wisatawan mancanegara. Permasalahan yang perlu diangkat dalam penelitian ini berfokus pada community based tourism. Apa saja faktor-faktor yang mendorong dan menghambat masyarakat desa Balirangen dalam mengembangkan daya tarik wisata? Dalam penelitian ini, peneliti menggunakan metode penelitian kualitatif yang dijelaskan dan dideskripsikan melalui teknik pengumpulan data observasi, wawancara dan dokumenter. Partisipan dalam penelitian ini adalah staf Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Kabupaten Kepulauan Siau Tagulandang Biaro dan Masyarakat Desa Balirangen.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

J-CEKI

Publisher

Subject

Humanities Social Sciences

Description

J-CEKI : Jurnal Cendekia Ilmiah diterbitkan oleh CV. ULIL ALBAB CORP. J-CEKI terbit 6 kali dalam setahun atau tiap 2 bulan sekali. J-CEKI menerbitkan artikel bidang Humaniora dan Ilmu Sosial. Humaniora: Bahasa dan Linguistik, Sejarah, Sastra, Seni Pertunjukan, Filsafat, Agama, Seni Rupa. Ilmu ...