Joong-Ki
Vol. 4 No. 1: November 2024

Kegiatan KKM (Kuliah Kerja Mahasiswa) Pengembangan Destinasi Wisata “Bisa Camping” di Kelurahan Pangmilang

Justin, Justin (Unknown)
Hasanudin, Hasanudin (Unknown)
Anelka , Lucky (Unknown)
Prayoga, Bagas (Unknown)



Article Info

Publish Date
26 Nov 2024

Abstract

“Bisa Camping” merupakan tempat wisata camping yang menawarkan keindahan pegunungan. Dengan lingkungan yang mendukung dan fasilitas yang memadai dapat menjadikan “Bisa Camping” memiliki potensi sebagai tempat wisata yang ramai dikunjungi oleh wisatawan di Kota Singkawang. Berdasarkan hal ini, kami mengajukan usulan program kerja di Tempat Wisata “Bisa Camping”, Kelurahan Pangmilang, Kecamatan Singkawang Selatan, Kota Singkawang. Tujuan program kerja ini adalah untuk memberikan pengetahuan dan keterampilan mengenai Digital Marketing kepada tim “Bisa Camping”. Pelatihan ini diharapkan memberikan pengetahuan lebih kepada tim “Bisa Camping” tentang manfaat penggunaan aplikasi Capcut dan canva untuk promosi di media sosial agar dapat menjangkau lebih banyak wisatawan supaya mengunjungi tempat wisata “Bisa Camping”, selain itu kami juga melakukan survey terkait kepuasan pelanggan mengenai fasilitas dan pelayanan yang ada di “Bisa Camping”. Dengan adanya survey tersebut dapat memberikan masukan supaya “Bisa Camping” lebih berkembang kedepannya.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

Joong-Ki

Publisher

Subject

Religion Humanities Education Environmental Science

Description

Joong-Ki : Jurnal Pengabdian Masyarakat diterbitkan oleh CV. ULIL ALBAB CORP. Joong-Ki merupakan jurnal (Open Journal System) dari berbagai hasil-hasil kegiatan pengabdian dan pemberdayaan masyarakat berupa penerapan berbagai bidang ilmu diantaranya ekonomi, pendidikan, teknik, pertanian, sosial dan ...