Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis peran remaja dalam pertumbuhan gereja di tengah pesatnya perkembangan teknologi. Meskipun remaja saat ini memiliki akses terhadap informasi yang luas dan potensi untuk berkontribusi secara signifikan, namun gaya hidup modern yang serba instan dan hedonis menjadi tantangan besar bagi mereka untuk terlibat aktif dalam kegiatan gereja. Penelitian ini menemukan bahwa kehadiran remaja di gereja semakin menurun, dan hal ini berdampak pada dinamika kehidupan jemaat. Namun, dengan pendekatan yang tepat, remaja dapat menjadi agen perubahan yang positif dalam gereja. Penelitian ini menyarankan beberapa strategi untuk melibatkan remaja secara aktif dalam pelayanan, seperti menciptakan program yang relevan dengan minat mereka, memanfaatkan teknologi dalam kegiatan keagamaan, serta memberikan ruang bagi mereka untuk berkontribusi dalam pengambilan keputusan di gereja.
Copyrights © 2024