Jurnal Greenation Pertanian dan Perkebunan
Vol. 1 No. 3 (2023): (JGPP) Jurnal Greenation Pertanian dan Perkebunan (Agustus 2023)

Pengaruh Pendapatan dan Pengeluaran Terhadap Kesejahteraan Rumah Tangga Petani Padi Sawah di Kecamatan Karanggayam Kabupaten Kebumen

Jefri Dwi Santoso (Mahasiswa Fakultas Pertanian Universitas Winaya Mukti, Bandung, Indonesia)
Dety Sukmawati (Dosen Fakultas Pertanian Universitas Winaya Mukti, Bandung, Indonesia)
Ida Marina (Dosen Fakultas Pertanian Universitas Majalengka, Bandung, Indonesia)



Article Info

Publish Date
27 Feb 2025

Abstract

Pengaruh Pendapatan dan Pengeluaran terhadap Kesejahteraan Rumah Tangga Petani Padi di Kecamatan Karanggayam Kabupaten Kebumen. Di bawah bimbingan Nendah Siti Permana dan Tuti Gantini. Petani memiliki peran yang sangat penting dalam segala kegiatan di sektor pertanian, sehingga kehidupan keluarga petani harus sejahtera. Beberapa faktor yang mempengaruhi kesejahteraan yaitu karakteristik petani, pendapatan, dan pengeluaran rumah tangga. Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan pengaruh karakteristik petani, pendapatan petani, dan pengeluaran terhadap kesejahteraan petani padi di Kecamatan Karanggayam, Menganalisis pengaruh pendapatan terhadap kesejahteraan petani padi di Kecamatan Karanggayam dan Menganalisis pengaruh pengeluaran terhadap kesejahteraan petani padi di Kecamatan Karanggayam. Pengumpulan data dilakukan dengan menggunakan metode kuesioner dengan analisis IBM SPSS Statistics 29.0.2.0. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa terdapat pengaruh positif antara karakteristik petani terhadap pendapatan dan pengeluaran, dan terdapat pula pengaruh positif antara pendapatan dan pengeluaran, tidak hanya itu, pendapatan dan pengeluaran petani juga dapat mempengaruhi kesejahteraan petani. Akan tetapi, karakteristik petani tidak mempengaruhi kesejahteraan petani.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

JGPP

Publisher

Subject

Agriculture, Biological Sciences & Forestry

Description

Jurnal Greenation Pertanian dan Perkebunan (JGPP) bertujuan mendorong pengembangkan ilmu pengetahuan dan teknologi dalam bidang pertanian dan perkebunan berbasis hasil penelitian mencakup: Agribisnis, Agroteknologi Teknologi Hasil Pertanian Peternakan, Perikanan, Agroindustri, Industri pascapanen, ...