UNBI Mengabdi
Vol. 6 No. 1 (2025): UNBI Mengabdi Januari

Edukasi Komunikasi Bijak di Media Sosial untuk Remaja: Peran Keluarga Mengatasi Dampak Negatif

Astaningtias, Ni Made Irene Novianti (Unknown)
Andhini, Luh Putu Ratih (Unknown)
Utami, Ni Made Sintya Noviana (Unknown)
Aryanata, Nyoman Trisna (Unknown)
Widianti, Aritya (Unknown)
Dewi, Anak Agung Sagung Suari (Unknown)
Wulandari, Putu Diana (Unknown)



Article Info

Publish Date
30 Jan 2025

Abstract

Komunikasi merupakan bagian yang sangat essential bagi pertumbuhan kepribadian manusia sehingga dengan adanya penggunaan media sosial dapat memberikan pengaruh dalam cara berkounikasi dan efek yang cenderung bersifat negatif. Kegiatan pengabdian kepada masyarakat ini bertujuan untuk memberikan edukasi mengenai komunikasi yang bijak di media sosial dan memperkuat peran keluarga dalam menjaga hubungan yang sehat di era digital. Melalui penyuluhan interaktif dan diskusi, peserta yang merupakan remaja di Banjar Tembau Tengah, Penatih, diajarkan bagaimana cara menggunakan media sosial dengan bijak untuk mencegah dampak negatif seperti cyberbullying dan kecemasan sosial. Hasil kegiatan menunjukkan adanya peningkatan pemahaman yang signifikan mengenai komunikasi sehat, dengan hasil post-test yang lebih tinggi daripada pre-test. Meskipun demikian, tantangan utama yang dihadapi peserta adalah dalam mengimplementasikan komunikasi yang bijak di kehidupan sehari-hari mereka, yang menunjukkan perlunya pendampingan lebih lanjut.   Communication is a very essential part for the growth of human personality so that the use of social media can have an influence on how to communicate and the effects that tend to be negative. This community service activity aims to provide education about wise communication on social media and strengthen the role of families in maintaining healthy relationships in the digital era. Through interactive counseling and discussion, participants who are teenagers in Banjar Tembau Tengah, Penatih, were taught how to use social media wisely to prevent negative impacts such as cyberbullying and social anxiety. The results of the activity showed a significant increase in understanding of healthy communication, with post-test results higher than pre-test. However, the main challenge faced by participants was in implementing wise communication in their daily lives, indicating the need for further mentoring.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

UNBIMengabdi

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance Health Professions Medicine & Pharmacology Nursing Public Health Social Sciences

Description

UNBI Mengabdi merupakan sebuah jurnal hasil pengabdian kepada masyarakat yeng diterbitkan oleh Universitas Bali Internasional yang terbit setiap bulan Januari dan Juli. Jurnal ini merupakan media publikasi ilmiah elektronik untuk menyebarluaskan pemikiran konseptual, hasil-hasil pengabdian kepada ...