Frasa: Jurnal Keilmuan Bahasa, Sastra dan Pengajarannya
Vol. 5 No. 1 (2024): FRASA: JURNAL KEILMUAN BAHASA, SASTRA, DAN PENGAJARANNYA

ANALISIS PENGGUNAAN KOHESI LEKSIKAL PADA WACANA BERITA RADAR SORONG TENTANG OPERASI PASAR MURAH

yuliana Yuliana Trogea (Universitas Pendidikan Muhammadiyah Sorong)
Abdul Hafid (Universitas Pendidikan Muhammadiyah Sorong)



Article Info

Publish Date
02 Apr 2024

Abstract

Kohesi Leksikal tediri atas dua macam. Pertama, Reiterasi (pengulangan) yaitu piranti kohesi yang digunakan dengan mengulang sesuatu preposisi atau bagian dari preposisi. Berita merupakan laporan tentang suatu kejadian yang baru atau keterangan yang terbaru tentang peristiwa. Berita ada yang disampaikan secara lisan dan tulisan. Salah satu tempat dimuatnya berita dalam bentuk tulisan yaitu di sebuah majalah. Majalah adalah terbitan berkala yang isinya meliputi berbagai liputan jurnalistik, pandangan tentang topik aktual yang patut diketahui pembaca, dan menurut waktu penerbitannya dibedakan atas majalah bulanan, tengah bulanan, mingguan, dan sebagainya. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis Penggunaan Kohesi Leksikal Pada Wacana Berita Radar Sorong Tentang Operasi Pasar Murah. Berdasarkan hasil analisis mengenai kohesi dan koherensi pada wacana berita pasar murah di Surat Kabar Radar Sorong Edisi Kamis, 16 Desember 2022 dapat disimpulkan sebagai berikut. Kohesi leksikal yang digunakan dalam wacana berita rubrik nasional di Surat Kabar Radar Sorong Edisi Kamis, 16 Desember 2022, yaitu (1) pengulangan, (2) sinonimi, (3) hiponimi, (4) kolokasi, dan (5) ekuivalensi. Koherensi yang digunakan dalam wacana berita rubrik nasional di Surat Kabar Radar Sorong Edisi Kamis, 16 Desember 2022, yaitu (1) hubungan perbandingan, (2) hubungan kelonggaran-hasil, (3) hubungan akibat-sebab, (4) hubungan sebab-akibat, (5) hubungan makna alasan (argumentatif), dan (6) hubungan latar-simpulan

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

jurnalfrasa

Publisher

Subject

Education Languange, Linguistic, Communication & Media

Description

The Frasa Journal contains articles and research results. The scope of the research includes learning and studying Indonesian Indonesian literature, both Indonesian as a first language, second language, and foreign language. The scope of research/articles that can be published in the Frasa Journal ...