RESEARCH AND DEVELOPMENT JOURNAL OF EDUCATION (RDJE)
Vol 11, No 1 (2025)

KURIKULUM PENDIDIKAN DARI PERSPEKTIF FILOSOFI PROGRESIVISME, HUMANISME DAN KONTRUKSIVISME: KAJIAN PUSTAKA

Wahyuni, Siti (Unknown)
Hidayat, Nandang (Universitas Pakuan)
Hapsari, Fadjriah (Universitas Indraprasta PGRI)



Article Info

Publish Date
01 Apr 2025

Abstract

Kajian ini bertujuan untuk menganalisis kontribusi filosofi progresivisme, humanisme, dan konstruktivisme terhadap pengembangan kurikulum pendidikan. Dengan menggunakan pendekatan kepustakaan (library research), penelitian ini mengkaji literatur terkait prinsip-prinsip utama ketiga filosofi tersebut dan penerapannya dalam pembelajaran. Progresivisme menekankan pentingnya pengalaman nyata dalam proses belajar, humanisme berfokus pada pengembangan potensi individu secara holistik, sedangkan konstruktivisme menekankan pada pembelajaran aktif di mana siswa membangun pengetahuan berdasarkan pengalaman mereka. Ketiga filosofi ini berperan penting dalam menciptakan lingkungan pembelajaran yang dinamis, adaptif, dan relevan dengan kebutuhan siswa di era globalisasi. Hasil kajian menunjukkan bahwa integrasi ketiga filosofi ini dapat menciptakan kurikulum yang relevan, adaptif, dan berpusat pada siswa. Selain itu, kajian ini memberikan rekomendasi untuk pengembangan kurikulum modern yang mendukung pembelajaran berbasis pengalaman, mengakomodasi kebutuhan emosional, sosial, dan intelektual siswa, serta memfasilitasi interaksi aktif antara siswa dan guru. Dengan pendekatan holistik ini, diharapkan pendidikan dapat menghasilkan individu yang siap menghadapi tantangan global dan mampu memberikan kontribusi positif bagi masyarakat.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

RDJE

Publisher

Subject

Education Mathematics Other

Description

RDJE: Research and Development Journal of Education (ISSN 2657-1056 for the electronic version and ISSN 2406-9744 for the print version) first published in Oct 2014 is a double-blind peer-reviewed scientific open access journal. The journal is dedicated to publishing articles concerned with ...